masukkan script iklan disini
Generasinusa.com, Simalungun:
Camat Dolok Panribuan, Nopen Sijabat,SH sangat mengapresiasi siswa/i SMP N2 Dolok Panribuan yang sukses membawa dan menaikan bendera merah-putih di HUT Kemerdekan RI KE-77 di Kecamatan Dolok Panribuan, Kabupaten Simalungun.
Nopen Sijabat mengatakan Paskibraka adalah tempat untuk menanamkan nilai-nilai nasionalisme, karakter dan disiplin pada para pemuda melalui latihan kepemimpinan dengan kegiatan latihan Paskibraka.
Sementara Kepsek SMPN-2 Elperia Silaen, S.Pd, M.Pd. sangat berterima kasih karena tahun ini sekolah yang dipimpinnya mendapatkan kepercayaan sebagai Paskibraka dan juga Marching Band.
"Sangat membanggakan kesemuanya mendapatkan tugas strategis dalam pelaksanaan Upacara HUT Kemeredekaan RI Ke-77. Sebagai Kepsek saya ucapkan terima kasih kepada anak didik yang telah bersusah payah berlatih dengan penuh semangat tanpa mengenal lelah sehingga suksesnya pada puncak acara peringatan HUT RI," kata Elperia.
Elperia menambahkan jika keberhasilan yang didapatkan juga tidak lepas dari berbagai pihak yang ikut serta membina pada proses pelatihan Paskibraka. Selain itu ia juga berharap agar prestasi saat ini bisa menjadi inspirasi bagi generasi muda untuk turut mengharumkan nama baik Sekolah dan Kecamatan Dolok Panribuan.
Pada kesempatan tersebut, Kepsek yang di kenal ramah dan bertanggung jawab ini berterimakasih kepada seluruh anggota Purna Paskibraka yang telah membawa nama baik sekolah dan keluarga serta mengingatkan anggota Paskibraka adalah orang-orang pilihan.
Kegiatan paskibraka menjadi kebanggaan tersendiri dengan sekian banyak siswa ada di Kecamatan ini, semoga kedepannya Purna Paskibraka semakin banyak menorehkan prestasinya.
Kegiatan upacara HUT RI KE-77 turut hadir DPRD Simalungun, Parade Gultom (F-PDIP), Nopen Sijabat SH (Camat), Pegawai kecamatan, para Pangulu, Ketua Maujana Lumban Gorat Poltak Sihombing , UPTD SE Kecamatan, Kapolsek Dolok Panribuan, Danramil 09/TB, Ketua DPD SOKSI Kabupaten Simalungun Ludo fikus Butar-Butar, seluruh guru guru serta siswa/i Paud,SD,SMP,SMA,dan Ormas PP, SOKSI, IPK dan Karang Taruna,Tokoh Agama dan tokoh adat.(Mat/red)